matamatadot.com || Sampang – Sukses gelar berbagai acara selama Bulan Suci Ramadhan 1442 H. Forum Pengurus Karang Taruna (FPKT) Sampang sentuh langsung dengan masyarakat bhakti sosial bernuansa islami.
FPKT Sampang
Berita terkini, FPKT Sampang menggelar berbagai acara selama Bulan Suci Ramadhan 1442 H di antaranya meliputi :
- Menggelar khotmil Qur’an setiap hari selama bulan Ramadhan
- Empat kali bagi-bagi takjil.
- Tiga kali kajian islami secara virtual melalui Zoom meeting.
- Penyaluran ratusan sembako gratis kepada orang miskin.
- Berikan bantuan puluhan Alquran pada musholah dan guru ngaji.
- Pemberian santunan anak yatim dan kaum dhuafa, safari Ramadhan, serta buka bersama.
Gelar Program Kajian Islami
Menurut Moh. Jamali, salah satu koordinator program kajian islami mengatakan, acara itu merupakan agenda tahunan.
“Acara seperti itu merupakan agenda tahunan kami. Insya Allah tahun depan kami akan menambah kegiatannya.” terang Jamali.
Hal yang sama juga di terangkan oleh Ketua FPKT Sampang Moh. Jakfar. Ia mengharapkan kepada semua pengurus, anggota, dan panitia program Ramadhan 1442 H supaya tetap semangat.
Jakfar juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang ikut mensuport suksesnya program Ramadhan tahun ini.
“Terima kasih kepada Pemkab Sampang, Satlantas Polres Sampang, para donatur yang telah membantu kegiatan kami, para stakeholder, Pegadaian, PT Gudang Garam, MPKT Kabupaten Sampang, pengurus, dan semua anggota Karang Taruna se-Kabupaten Sampang,” Tutur Jakfar. (**)
Komentar